• 08/10/2025 02:22:49
pn.rembang@gmail.com
Pengadilan Negeri Rembang Kelas II

PN Rembang

Peringatan Haul Kanjeng Pangeran Sedolaut 

Peringatan Haul Kanjeng Pangeran Sedolaut 

Smallest Font
Largest Font

Peringatan Haul Kanjeng Pangeran Sedolaut 

Rembang, Kamis 21 Agustus 2025 – Moech Jaini Iljas, S.H., Panitera Pengganti senior Pengadilan Negeri Rembang yang akrab dijuluki Panembahan Kasunyatan Segoro Lor, hadir mewakili Ketua Pengadilan Negeri Rembang dalam rangkaian kegiatan Haul Kanjeng Pangeran Sedolaut yang berlangsung di Alun-alun Rembang.

Haul Kanjeng Pangeran Sedolaut merupakan tradisi tahunan yang menjadi bagian penting dari sejarah, budaya, dan spiritual masyarakat Rembang. Acara ini tidak hanya menjadi momentum untuk mengenang jasa tokoh leluhur yang diyakini sebagai pelindung sekaligus penjaga marwah laut Rembang, tetapi juga menjadi ajang silaturahmi dan kebersamaan masyarakat dari berbagai lapisan.

Dalam kesempatan tersebut, Moech Jaini Iljas S.H. menyampaikan bahwa kehadirannya mewakili Ketua Pengadilan Negeri Rembang merupakan wujud dukungan dan penghormatan Pengadilan Negeri Rembang terhadap tradisi luhur yang terus dijaga dan dilestarikan oleh masyarakat Rembang.

Rangkaian haul diisi dengan doa bersama, prosesi adat, serta berbagai kegiatan keagamaan dan kebudayaan yang melibatkan masyarakat luas. Kehadiran tokoh-tokoh penting, termasuk perwakilan Forkopimda Kabupaten Rembang, turut menambah khidmat dan meriah jalannya acara.

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Andy Author